Header Ads

Kembalinya Pogba Hadirkan 'Masalah' Baru untuk Juventus


Kembalinya Pogba Hadirkan 'Masalah' Baru untuk Juventus

KDSLOTS- Berkurangnya durasi larangan bermain yang diterima Paul Pogba disebut tak lantas membuat Juventus gembira. Ia dinilai menambah 'masalah' baru untuk Bianconeri.
Dikontrak kembali sejak Juli 2022, cedera menjadi topik utama Pogba di musim pertamanya pulang ke Turin. Pada awal musim kedua, ia malah berurusan dengan kasus doping akibat konsumsi suplemen di luar pantauan tim medis Juventus.

Pogba kemudian dinyatakan bersalah oleh Badan Anti-Doping Italia (NADO) dan dijatuhi larangan bermain empat tahun. Ia mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) dan sukses mengurangi masa hukumannya menjadi 18 bulan saja.

Namun Football Italia melaporkan Juventus masih melihat kemungkinan untuk melepas Pogba dalam beberapa bulan ke depan, kemungkinan di bursa transfer Januari mendatang. Ada dua hal yang perlu digarisbawahi.

Pertama yaitu gaji Pogba yang mahal. Selama diskors, ia hanya mendapat sekitar dua ribu Euro per bulan, namun jika sudah kembali bermain, gajinya kembali normal ke angka 10 juta per musim.

Lalu jika hanya dilihat dari aspek olahraga, Juventus tampak sudah move on dari Pogba. Aktivitas transfer yang dilakukan pada musim panas lalu memberi kesan Pogba sudah tak lagi di dalam skuad dan mereka sedang mencari penggantinya.

Hadirnya Teun Koopmeiners dan Douglas Luiz dinilai sudah menambal lubang yang ditinggalkan Pogba. Kenan Yildiz juga sudah mengambil nomor 10 yang dulu ia kenakan. Lalu masih ada Manuel Locatelli, Nicolo Fagioli, dan Weston McKennie yang tampil brilian di awal musim. Itu belum menghitung Khephren Thuram.

Pada periode pertamanya di Juventus pada 2012-2016, Pogba menjelma menjadi gelandang kelas dunia di bawah arahan Antonio Conte dan Massimiliano Allegri. Ia merih empat gelar scudetto dan dua Coppa Italia serta sekali menjadi runner-up Liga Champions.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.